Kamis, 24 November 2011

Sejarah Hanya Mencatat Nama Para Pemenang



Kepada seluruh pemuda Indonesia tulisan ini saya sampaikan.
Sejarah hanya mencatat JUARA! Maka jadilah Juara dalam bidangmu masing-masing dan jangan hanya jadi pecundang yang hampir juara. Hidup ini keras bung! Sejarah tidak akan mencatat kerja keras seseorang jika hasil akhirnya kalah.
Memang tidak ada salahnya jika kita mementingkan proses dan ‘permainan indah’ dalam mencapai tujuan akhir. Sekali lagi saya tegaskan tidak ada yang salah jika Anda berpikir seperti itu! Hanya saja sejarah tidak akan mengukir namamu dalam database-nya.
Sejarah saat ini mencatat 10 orang terkaya di Indonesia. Sejarah tidak akan mencatat seorang Arief yang saat ini sedang berjuang untuk menjadi orang terkaya Indonesia, sekali lagi saya tegaskan sejarah tidak akan mencatat itu!
Sejarah saat ini juga mencatat pada Sea Games 2009 Malaysia juara dalam sepakbola. Itu yang orang kebanyakan ingat! Tidak akan diingat siapa yang masuk semifinal waktu itu atau bahkan tim yang saat itu melawan Malaysia di final juga sedikit sekali yang mengingat.
Maka dari itu kawan, mari sama-sama kita berjuang menjadi juara. Menderita dan sekaratlah  dalam berjuang agar selanjutnya kau bisa menjalani sisa hidupmu sebagai seorang juara!
Inspired by @zenrs
Catatan si eM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar